Bhabinkamtibmas Polsek Marang Aipda Abdul Rasid, Jalin Kedekatan dengan Warga 

    Bhabinkamtibmas Polsek Marang Aipda Abdul Rasid, Jalin Kedekatan dengan Warga 
    Bhabinkamtibmas Polsek Marang Aipda Abdul Rasid, Jalin Kedekatan dengan Warga 

    PANGKEP, - Bhabinkamtibmas atau Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat dari Polsek Marang Polres Pangkep, Aipda Abdul Rasid, terus mempererat hubungan dengan warga masyarakat melalui kegiatan sambang rutin. Pada hari Kamis tanggal 27 Juni 2024, Aipda Abdul Rasid melakukan kunjungan ke rumah Bapak Akbar di Kp.Panruru Desa Punranga, Kecamatan Ma'rang, Kabupaten Pangkep.

    Kedatangan Aipda Abdul Rasid diharapkan tidak hanya sebagai simbol kehadiran kepolisian, tetapi juga sebagai wujud pelayanan masyarakat yang dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi penduduk setempat. Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan mengajak kerjasama masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan.

    "Ia tidak hanya sebagai petugas kepolisian, tetapi juga sebagai sahabat dan mitra bagi masyarakat. Kami berharap kehadiran beliau mampu memberikan kontribusi positif dalam mencegah terjadinya tindak kejahatan di lingkungan sekitar, " ungkap Kapolsek Ma'rang, Iptu Hj Rahmania. S. Sos.

    Kegiatan sambang rutin seperti ini merupakan bagian dari strategi Polri dalam membangun sinergi dengan masyarakat dalam upaya pencegahan dan penanggulangan tindak kejahatan. Diharapkan, langkah-langkah proaktif semacam ini dapat menciptakan lingkungan yang aman dan damai bagi seluruh warga masyarakat. ( Herman Djide)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Sinergitas Personil Koramil 1421-05/Ma'rang...

    Artikel Berikutnya

    Sambut HUT Bhayangkara ke -78, Jajaran PT...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pergerakan Masyarakat saat Libur Nataru Diprediksi Capai 110 Juta Orang, Polri Siapkan Strategi Lalu Lintas
    Bupati Pangkep Ajak Petani Maksimalkan Musim Tanam Melalui Mappalili
    Satgas Yonzipur 8/SMG Berhasil Amankan Ratusan Botol Miras Ilegal di Perbatasan RI-Malaysia

    Ikuti Kami